Internet tak lagi aman

Merdeka.com

Seperti yang diprediksikan beberapa analis, di tahun 2013 ini,
aksi peretasan akan semakin marak. Haruskah internet menjadi
tempat yang tidak lagi nyaman bagi pengguna umum lainnya?

Beberapa saat setelah terjadinya serangan oleh para peretas,
rumor yang beredar menyebutkan Korea Utara adalah pelaku aksi
tersebut. Hal itu dilandasi dengan sedikit memanasnya suasana di perbatasan
Korea Selatan dan Utara baru-baru ini.

Namun, tidak ingin suasana semakin memanas, pihak pemerintah Korea
Selatan memberikan penjelasan bahwa ada kemungkinan pihak Utara bukan pelakunya.

NBC News (20/03) melansir bahwa pusat-pusat militer Korea Selatan tidak
terkena imbas dari serangan peretas tersebut, namun beberapa fasilitas umumlah
yang menjadi sasaran.

Berkaca dari serangan terhadap fasilitas umum di Korea Selatan, Amerika
Serikat atau bahkan di pusat nuklir Iran beberapa tahun lalu, membersitkan
 pemikiran bahwa tidak ada kata aman ketika segala hal sudah terhubung dengan internet.

Pada dasarnya, internet diciptakan untuk membantu manusia dalam mencari
informasi atau lainnya. Namun, kecenderungan sekarang, khususnya di tahun 2013 ini, penggunaan internet sebagai sarana untuk menyerang pihak lain justru meningkat.

Dengan menggunakan internet disertai keahlian di bidang IT, banyak
peretas dan orang-orang yang melek jaringan, program serta teknologi
lebih leluasa untuk melakukan protes terhadap kebijakan suatu pemerintahan
 atau kelompok tertentu.

Dapat diambil contoh seperti serangan hebat yang dilakukan hacktivist
Anonymous terhadap Israel beberapa bulan lalu atau gempuran terhadap
 situs-situs pemerintah Indonesia atas penangkapan Wildan,
sang peretas situs Presiden SBY.

Memang, tidak sedikit orang yang mengangkat topi atas aksi peretasan yang
kerap terjadi dengan tujuan sosial, namun tidak sedikit juga yang justru geram
 karena aksi hacker yang masih hijau dan mencari jati diri dengan melakukan
serangan terhadap website pribadi atau komersial.

Pro dan kontra akan sosok hacker atau peretas ini sampai sekarang masih terus
 bermunculan. Apabila Anda berdiri sebagai orang awam yang tidak
 memihak manapun, bagaimana pendapat Anda dengan maraknya aksi
 peretasan seperti sekarang ini?

thumbnail Title : Internet tak lagi aman
Posted by : Unknown
Published : 2013-03-20T07:57:00-07:00
Rating : 5
Reviewer : 99999 Reviews