Fitur Keyboard QWERTY Jadi "Senjata" Nokia Asha 210

CALIFORNIA - Nokia menambahkan keluarga baru produknya. Perusahaan mengumumkan Nokia Asha 210 yang mengisi jajaran produk entry-level yang dibekali fitur utama keyboard QWERTY.

Handset ini tersedia dua variasi, single dan dual SIM. Perangkat yang apabila dilihat dari belakang mirip dengan jajaran Lumia ini juga dilengkapi dengan tombol khusus untuk akses ke WhatsApp. Demikian dilansir dari Digital Spy, Kamis (25/4/2013).

Mengusung layar QVGA 2.4 inci yang mampu menghasilkan resolusi 320x240 ini dikemas dengan kamera utama 2MP, slot microSD, dan dukungan Easy Swap untuk memudahkan pengguna saat mengganti kartu SIM.

Asha 210 juga didukung fitur WiFi, jaringan dual-band GPRS/EDGE, dan konektivitas melalui microUSB serta Bluetooth. Sayangnya, handset ramah kantong ini tidak dibekali dukungan jaringan 3G atau 4G.

"Nokia Asha 210 memberikan cara baru untuk mengekspresikan personalitas pengguna melalui desai, warna, dan inovasi seperti tombol WhatsApp pertama di dunia," kata perwakilan Nokia, Timo Toikkanen.

Keluarga baru dari jajaran produk Asha, kata Timo, dirancang khusus untuk memudahkan akses pengguna ke jejaring sosial. Asha 210 ini tersedia dalam beberapa varian warna, yakni kuning, cyan, hitam, magenta, dan putih. Handset akan hadir pada akhir kuartal tahun ini dan dilego dengan harga USD72.

http://techno.okezone.com/read/2013/04/24/57/797079/fitur-keyboard-qwerty-jadi-senjata-nokia-asha-210-tertarik

thumbnail Title : Fitur Keyboard QWERTY Jadi "Senjata" Nokia Asha 210
Posted by : Unknown
Published : 2013-04-24T20:06:00-07:00
Rating : 5
Reviewer : 99999 Reviews