Hati hati ! , Jangan Sembarang Download Aplikasi BBM Android


Ada cara lain bagi mereka yang tidak bisa meng-install BBM (BlackBerry Messenger) di perangkat Android melalui Google Play. Jalur alternatif ini dipakai bagi mereka yang umumnya mendapatkan pesan 'This app is incompatible with all of your devices' saat hendak mengunduh aplikasi chatting yang tadinya ekslusif di handset BlackBerry tersebut.

Meskipun kini beredar luas sumber yang menyediakan format '.apk' BBM untuk Android di internet, pengguna diharapkan untuk tetap berhati-hati. Sebab, akses bebas untuk memasang manual aplikasi BBM di OS robot hijau itu rupanya bisa dimanfaatkan oleh oknum untuk menyebarkan malware atau program jahat.

Agus Hamonangan, Founder Indonesian Android Community (ID-ANDROID) kepada Okezone mengungkapkan, beberapa rekannya telah berbagi file aplikasi BBM for Android ke beberapa situs unduhan. Situs unduhan gratis ini bisa melalui Dropbox, 4shared dan lainnya.

Meskipun demikian, pengguna diharapkan berhati-hati sebelum melakukan unduhan file tersebut. "Untuk file yang diinstal dari luar GooglePlay akan menjadi tanggung jawab dari penggunanya, karena dimungkinkan file tersebut sudah dimodifikasi dan terdapat malware/virus," tutur Agus.

Ia menyarankan, apabila ingin menggunakan file instalasi secara offline di luar Google Play Store, maka gunakanlah file dari teman yang sudah dipercaya. Paling tidak, pengguna bisa bertanya sumber mana yang aman kepada teman yang sudah berhasil meng-install BBM secara offline.

"Beberapa teman telah men-share aplikasi BBM for Android ke beberapa site download seperti Dropbox, 4shared dan lainnya. Jika ingin menggunakan file instalasi secara offline di luar Play Store, gunakanlah file dari teman yang kita terpercaya," saran Agus.

Website Helpblog.blackberry melaporkan, BBM mendukung OS Android yang berjalan di versi 4.0 (Ice Cream Sandwich) dan di perangkat yang memiliki ukuran layar 7 inci atau kurang. Sementara untuk iOS, memerlukan minimal versi iOS v6 dan iOS v7 atau yang lebih baru.

Sumber: http://techno.okezone.com/read/2013/10/25/325/886849/waspada-jangan-sembarang-download-aplikasi-bbm-android

thumbnail Title : Hati hati ! , Jangan Sembarang Download Aplikasi BBM Android
Posted by : Unknown
Published : 2013-10-26T04:59:00-07:00
Rating : 5
Reviewer : 99999 Reviews