Penerbit game Elecetronic Arts dan pengembang game Maxis resmi
mengumumkan peluncuran The Sims 4 pada pertengahan 2014. Game simulasi
kehidupan manusia ini akan hadir di berbagai macam perangkat game.
Sebagaimana diketahui, game The Sims 4 sudah diperkenalkan oleh Maxis sejak gelaran pameran game terbesar Gamescom yang dihelat di Cologne, Jerman, tengah tahun 2013. Sejak saat itu, para pecinta game The Sims kerap menunggu-nunggu kapan game The Sims 4 diluncurkan.
"Ada jutaan suara yang mengisi suara dalam membantu proses pembuatan game The Sims 4, yang mana menjadi game paling ambisius dan terbaik yang kami miliki. Kami tak sabar untuk melihat ekspresi para penggemar saat memainkan The Sims 4 musim gugur (antara Agustus-Oktober) tahun depan," kata Rachel Franklin, vice president dan general manager The Sims Studio seperti dikutip Softpedia, Rabu (23/10/2013).
Dalam game The Sims versi terbaru ini para tokoh di permainan, yang disebut sims, kini memiliki ekspresi lebih banyak dan bertingkah makin mirip seperti manusia asli. Selain itu Maxis juga menambahkan berbagai profesi pekerjaan pada tokoh karakter untuk mengeksplorasi permainan lebih luas. Tentunya tampilan grafis juga ditingkatkan agara gamer merasa lebih hidup dalam memainkan game simulasi kehidupan.
Bagi gamer yang tak ingin ketinggalan dalam bermain The Sims 4, Maxis sudah menyediakan pre-order mulai hari ini. Mereka yang memesan lebih dulu akan mendapat versi edisi terbatas yang menyuguhkan fitur Party DLC.
Sebagaimana diketahui, game The Sims 4 sudah diperkenalkan oleh Maxis sejak gelaran pameran game terbesar Gamescom yang dihelat di Cologne, Jerman, tengah tahun 2013. Sejak saat itu, para pecinta game The Sims kerap menunggu-nunggu kapan game The Sims 4 diluncurkan.
"Ada jutaan suara yang mengisi suara dalam membantu proses pembuatan game The Sims 4, yang mana menjadi game paling ambisius dan terbaik yang kami miliki. Kami tak sabar untuk melihat ekspresi para penggemar saat memainkan The Sims 4 musim gugur (antara Agustus-Oktober) tahun depan," kata Rachel Franklin, vice president dan general manager The Sims Studio seperti dikutip Softpedia, Rabu (23/10/2013).
Dalam game The Sims versi terbaru ini para tokoh di permainan, yang disebut sims, kini memiliki ekspresi lebih banyak dan bertingkah makin mirip seperti manusia asli. Selain itu Maxis juga menambahkan berbagai profesi pekerjaan pada tokoh karakter untuk mengeksplorasi permainan lebih luas. Tentunya tampilan grafis juga ditingkatkan agara gamer merasa lebih hidup dalam memainkan game simulasi kehidupan.
Bagi gamer yang tak ingin ketinggalan dalam bermain The Sims 4, Maxis sudah menyediakan pre-order mulai hari ini. Mereka yang memesan lebih dulu akan mendapat versi edisi terbatas yang menyuguhkan fitur Party DLC.
Sumber:http://techno.okezone.com/read/2013/10/23/326/885798/resmi-the-sims-4-meluncur-pertengahan-2014
Title : Resmi, Game The Sims 4 Meluncur Pertengahan 2014
Posted by :
Published : 2013-10-26T05:54:00-07:00
Posted by :
Published : 2013-10-26T05:54:00-07:00