3 makanan ini bisa memicu depresi!


Makanan tak hanya mempengaruhi kebugaran tubuh melainkan juga bisa mempengaruhi mood. Bahkan ada beberapa makanan yang diketahui bisa memicu depresi. Sebuah penelitian mengungkap beberapa makan yang berkaitan dengan depresi.
Berikut adalah beberapa makanan yang diketahui bisa memicu depresi, seperti dilansir oleh Live Science

1. Pasta

Pasta adalah makanan yang biasanya dipilih ketika seseorang sibuk atau tak sempat memasak. Namun makan terlalu banyak pasta sebenarnya juga tidak baik. Pasta disebut sebagai makanan yang bisa menyebabkan depresi pada wanita berusia 55 sampai 77 tahun, berdasarkan penelitian dalam jurnal Brain, Behaviour, and Immunity.

2. Minuman ringan

Penelitian yang sama dalam jurnal Brain, Behaviour and Immunity juga mengungkap bahwa minuman ringan bisa memicu depresi. Jika Anda memiliki hobi minum minuman ringan atau minuman bersoda, sebaiknya kurangi mulai saat ini dan ganti dengan banyak minum air putih.

3. Fast food

Penelitian dalam jurnal Public health Nutrition menemukan bahwa orang yang memiliki kebiasaan makan fast food berkemungkinan 51 persen lebih tinggi mengalami depresi dibandingkan dengan orang yang tak pernah makan fast food.

Itulah beberapa makanan yang diketahui bisa meningkatkan risiko seseorang terkena depresi. Namun jika dikonsumsi dalam jumlah sedikit tentunya tak akan mempengaruhi mood Anda. Meski begitu, jangan biasakan untuk mengonsumsi makanan di atas.

thumbnail Title : 3 makanan ini bisa memicu depresi!
Posted by : Unknown
Published : 2013-12-07T06:22:00-08:00
Rating : 5
Reviewer : 99999 Reviews

15 komentar

wah ga ane makan deh kalau bisa bikin depresi

Balas

suka sih gan utk fastfood biasana mie ma sarden tp jarang sih
ngeri juga ya

Balas

Ane jadi takut gan. Soalnya ane banyak makan fast food!!!

Balas

Wahh...nggak baik rupanya ya, harus dikurangi kalau begitu nih, thanks...

Balas

Ya nggak harus nggak dimakan, kalau menurut aku dikurangi aja kwantitasnya, masih suka sih, he he...

Balas

baru tau ,makasih banyak :)

Balas

gan ijin pake comment nya yh :D

Balas

Ada juga ya ternyata makanan yang memicu depresi

Balas

kok bisa ya gan? berarti orang2 yg makan seperti orang berkelas banyak yang depresi ya berarti? :D

Balas

perbanyak makan sayur mayur aja berarti ya gan.. biar sehat dan otaknya pas mikir lancar :D

Balas